Samarinda, 16 Januari 2020

Kamis (16/1/20), RSJD Atma Husada Mahakam mendapat kunjungan dari SMP AL Azhar Syifa Budi Samarinda, Siswa dan siswi SMP ini diperkenalkan dengan berbagai macam profesi yang ada di lingkungan rumah sakit khususnya RSJD AHM.

Kegiatan ini dimulai dengan talk show bertema “Temu Wicara
Profesi”, dimana menampilkan profesi Dokter Jiwa, Perawat Jiwa, Analis
Kesehatan dan Apoteker.

Kemudian acara dilanjutkan dengan berkeliling rumah sakit (hospital tour),
mereka sangat antusias dan tak ada rasa takut seperti awal sebelum mereka masuk dan diberi pengetahuan tentang rumah sakit jiwa.

Kegiatan semacam ini memang sangat baik dilakukan untuk merubah stigma negatif tentang rumah sakit jiwa. Rumah sakit jiwa adalah pusat pelayanan jiwa bukan saja orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) berat tapi juga untuk orang dengan masalah kesehatan jiwa ringan seperti susah tidur, suka marah tanpa alasan sampai kecanduan gadget.

Rumah sakit jiwa juga melayani masalah tumbuh kembang anak, pemulihan ketergantungan NAPZA( Narkotika Pengguna Zat Adiktif), rehabilitasi psikososial serta pelayanan kesehatan jiwa lainnya.

(Tim Humas/rsjdahm/sf)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *