SAMARINDA-Direktur RSJD AHM menghadiri kegiatan penganugerahan riset dan inovasi di hotel Mercure Samarinda, Kamis (7/12/23).

Dalam rangka memberikan apresiasi kepada perangkat daerah berinovasi serta meningkatkan ekosistem riset dan inovasi pelajar di Kalimantan Timur, Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur melalui Badan Riset dan inovasi Daerah menyelenggarakan kegiatan penjaringan peserta inovasi dan dan kreativitas pelayanan perangkat daerah (PEPES IKAN PEDA) Provinsi dan Kabupaten/Kota di Kalimantan Timur Tahun 2023.

Pada gelaran Pepes Ikan peda kali ini, RSJD AHM menerima penganugerahan sebagai terbaik pertama dengan inovasi Sistem Pelayanan Kesehatan Jiwa Terintegrasi (SIHATI).

Tentunya dengan penghargaan ini dapat memacu pelayanan di RSJD AHM untuk terus berinovasi dan melakukan perbaikan dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

*Foto : Istimewa (Dhea Ananda)

(Far/humas_rsjdahm)