Direktur RSJD Atma Husada Mahakam
Merupakan suatu kebanggaan bagi kami dapat menerbitkan Web Rumah Sakit Jiwa Daerah Atma Husada Mahakam Provinsi Kalimantan Timur yang secara khusus kami hadirkan untuk seluruh Instansi Pemerintah Provinsi, Kabupaten/Kota maupun masyarakat luas sebagai sarana informasi Kelembagaan, Potensi, Jenis pelayanan, Sarana prasarana, Fasilitas dan rencana pengembangan pelayanan serta komitmen Rumah Sakit Jiwa Daerah Atma Husada Mahakam Provinsi Kalimantan Timur.
Kami segenap Manajemen dan Seluruh pegawai Rumah Sakit Jiwa Daerah Atma Husada Mahakam Provinsi Kalimantan Timur senantiasa berupaya untuk memeberikan pelayanan yang profesional kepada seluruh pelanggan. Selalu meningkatkan Kompetensi dan Profesionalisme Sumber Daya Manusia, serta melakukan inovasi dan pengembangan pelayanan yang sesuai dengan standar.
Selanjutnya kami juga berkomitmen untuk selalu meningkatkan pencapaian Akreditasi dan pengakuan dari berbagai Lembaga, seperti Akreditasi dengan standar LARS DHP (LEMBAGA AKREDITASI DAMAR HUSADA PARIPURNA).
Rumah Sakit Jiwa Daerah Atma Husada Mahakam Provinsi Kalimantan Timur juga berupaya dengan Dinas Kesehatan Provinsi dan Kabupaten/Kota dan Lintas Sektor lainnya dalam rangka mewujudkan visi Kaltim berdaulat 2023.
Kami berharap Website ini dapat menyajikan sesuatu yang Informatif dan bermanfaat bagi kepentingan peningkatan kualitas pelayanan kesehatan khususnya Kesehatan Jiwa dan penangulangan ketergantungan NAPZA. Kontribusi dan partisipasi dari semua pihak akan menjadi masukan yang sangat berarti dalam rangka mencapai Visi dan impian kami menjadi Rumah Sakit yang memberikan pelayanan Kesehatan Jiwa yang Terbaik Di Kalimantan Timur.